| | |

4 Tujuan Laporan Keuangan Pribadi

Tujuan laporan keuangan adalah membuat teman Virgo lebih sadar dan terkontrol saat menggunakan uangnya. Teman Virgo bisa lebih cermat mengalokasikan uangnya secara efektif jika ada catatan keuangan berupa laporan keuangan pribadi sederhana.

Secara umum ada 3 jenis laporan keuangan yaitu arus kas, neraca dan perubahan modal. Untuk membuat laporan keuangan pribadi saja, tidak perlu ada laporan neraca dan perubahan modal. Cukup buat laporan arus kas karena laporan tersebut berisi aktivitas keluar masuknya uang teman Virgo.

Nah, secara keseluruhan ada 4 tujuan laporan keuangan pribadi seperti di bawah ini. Dengan mengetahuinya, semoga teman Virgo terpacu untuk mulai belajar bikin laporan keuangan demi mencapai tujuan finansial.

4 Tujuan Laporan Keuangan Pribadi

  1. Teman Virgo jadi lebih sadar soal kebiasaan dalam menggunakan uang

Dengan membuat laporan keuangan pribadi, teman Virgo bisa atur keuangan lebih teratur dan disiplin. Dengan mendahulukan kewajiban, kebutuhan serta menghilangkan atau meniadakan keinginan yang sekiranya bisa menimbulkan masalah dalam keuangan teman Virgo.

Dalam laporan keuangan tercatat keluar masuk uang dan keterangan penggunaan uang tersebut. Jika terlalu banyak pengeluaran untuk sesuatu yang hanya memberikan kesenangan sesaat, maka untuk selanjutnya teman Virgo bakalan lebih hati-hati, sadar, dan bijaksana ketika mau mengeluarkan uang itu. Kenapa? karena teman Virgo bisa melihat keluar masuk uang tersebut secara nyata sehingga akan lebih terasa jika uangnya berkurang.

Baca juga: Cara Mengatur Keuangan Pribadi untuk Kaum Milenial

  1. Teman Virgo jadi tahu bagaimana kondisi keuangan saat ini

Laporan keuangan berisi informasi tentang posisi keuangan teman Virgo yaitu mengenai aktiva dan pasivanya. Dari informasi tersebut kita bisa mengetahui informasi seberapa banyak kekayaan bersih (net worth) teman Virgo. Informasi keuangan tersebut dicatat dalam laporan neraca. Berikut ini adalah pos yang ada dalam laporan neraca:

  1. Aset, terdiri dari aset likuid (seperti tabungan, deposito), aset investasi (seperti saham, reksa dana, kripto, obligasi, dana pensiun), dan aset pribadi (seperti rumah, mobil, barang koleksi).
  2. Hutang, terdiri dari hutang jangka pendek (seperti kartu kredit) dan hutang jangka panjang (seperti KPR, cicilan mobil/motor).

Dengan mengetahui kondisi/posisi keuangan, teman Virgo bisa merencanakan pengalokasian keuangannya di masa depan dengan tepat dan sesuai dengan tujuan finansial yang ingin dicapai.

Virgo

Baca juga: Cara Membuat Laporan Keuangan Simple

  1. Teman Virgo bisa membuat budget pengeluaran dengan bijak

Nah, di sinilah pentingnya membuat laporan keuangan pribadi. Dengan adanya laporan keuangan, teman Virgo sudah sejak awal diajak untuk melihat kondisi dan mengatur keuangan lebih baik. 

Jika melihat laporan keuangan, pasti teman Virgo bisa membuat budget di masa depan dan mentaatinya, bisa tahan belanja walaupun sedang ada pesta belanja online. Demikian, teman Virgo juga meminimalisasi risiko munculnya hutang konsumtif yang jelas tidak bermanfaat. 

Dengan demikian teman Virgo bisa hidup bebas hutang dengan pengelolaan keuangan yang baik hasil dari pembuatan laporan keuangan yang benar pula.

  1. Teman Virgo bisa mengalokasikan aset dengan tepat

Jika sudah bisa berhemat dan menjalani hidup dengan lebih ringan tanpa masalah hutang, bisa dipastikan bahwa masa depan teman Virgo juga jauh lebih baik. Intinya, pembuatan laporan keuangan membantu teman Virgo merencanakan kebutuhan masa depan, yaitu mengalokasikan aset ke instrumen yang tepat seperti investasi, dana darurat, dana pensiun.

Contohnya saja dana pensiun. Dana pensiun bukan sebuah hal yang bisa direncanakan hanya dalam beberapa bulan. Dibutuhkan proses panjang untuk merencanakan dana pensiun demi masa pensiun yang sejahtera. Sama halnya dengan dana darurat, itu harus direncanakan dan mulai menabung sekarang karena tidak ada yang tahu kapan kondisi gawat darurat terjadi seperti di PHK dari kantor atau kecelakaan.

Selain itu, teman Virgo juga belajar untuk mengontrol hutang di sini, dimana hutang bagi teman Virgo yang bijaksana dan memiliki literasi finansial yang baik akan diupayakan sebagai hutang produktif daripada utang konsumtif.

Dengan demikian, hidup tidak lagi dikagetkan dengan banyaknya kebutuhan tak terduga yang berujung pada tumpukan hutang disana-sini, apalagi hutang pinjol.

Baca juga: Cara Menggunakan Aplikasi Virgo untuk Transaksi yang Menguntungkan

virgo

Ingat Cek Riwayat Transaksi Untuk Dimasukkan ke Laporan Keuangan

Saat menuliskan biaya pengeluaran di bagian kredit pada laporan keuangan, jangan lupa ya untuk cek pengeluaranmu juga ketika menggunakan saldo uang elektronik Virgo. Teman Virgo bisa cek di riwayat transaksi untuk melihat keluar masuknya uang. Rutin mencatat keluar masuk uang di saldo Virgo bisa membuat teman Virgo lebih aware dan bijaksana terhadap pengeluaran. Apalagi menambah jumlah saldo di Virgo itu mudah banget caranya.

Caranya adalah teman Virgo dapat melakukan top up saldo Virgo pakai kembalian belanja di Alfamart hingga Rp99.999 per transaksi. Selain itu, juga bisa top up saldo Virgo dari uang receh kembalian belanja di Alfamidi dan Dan+Dan hingga Rp1.999 per transaksi. 

Kalau saldo Virgo sudah kekumpul banyak, bisa digunakan kembali buat beli pulsa, beli paket data, beli token listrik, bayar tagihan listrik, atau transfer uang ke rekening bank lain. Apalagi sudah ada layanan QRIS yang bisa digunakan untuk pembayaran di semua merchant yang menyediakan kode pembayaran QR.

Pakai aplikasi Virgo menyenangkan banget karena bisa memberikan makna lebih pada uang receh kembalian belanja yang biasanya diabaikan karena dianggap ‘receh’. Sekali pakai pasti ketagihan ngumpulin uang kembalian belanja, makanya yuk segera download aplikasi Virgo sekarang!

Leave a Reply