| | |

7 Cara Hemat Kuota Internet Anti Tekor

Cara hemat kuota internet tidak harus selalu bergantung pada penggunaan koneksi WiFi terus. Ada beberapa cara hemat kuota internet yang wajib teman Virgo coba dan praktekkan agar tak tekor karena sering kehabisan kuota. Tujuh cara berhemat ini wajib banget untuk dipelajari sebagai tips sehari-hari!

7 Cara Hemat Kuota Internet 

  1. Matikan lokasi ketika tidak dibutuhkan

Kalau di rumah atau kantor teman Virgo ada WiFi, maka matikan saja fitur location ketika handphone tidak digunakan. Jika teman Virgo tak mematikannya, selain baterai handphone cepat habis, rupanya juga banyak menyedot kuota internet. Teman Virgo bisa menyalakan fitur location kalau sebuah aplikasi sedang digunakan.

  1. Matikan fitur auto download di aplikasi chatting

Terlihat sepele tapi auto download ini bisa menghabiskan kuota internet lebih cepat. Memang mendownload gambar atau video satu persatu terasa merepotkan. Tapi dengan mematikan auto download ini, teman Virgo dapat menghemat 1GB tiap bulan. Daripada 1GB habis untuk download yang tidak semuanya menarik atau penting, lebih baik dipakai untuk aktivitas lain, kan.

Baca juga: 3 Cara Transfer Paket Data Indosat Anti Rempong

  1. Matikan fitur auto update aplikasi

Selain auto download, ada juga auto update aplikasi. Demi jumlah kuota internet tetap aman, auto update aplikasi ini juga sebaiknya dimatikan saja. Update aplikasi secara manual saja ketika membutuhkannya. Buat teman Virgo yang punya banyak aplikasi tapi tidak semuanya dipakai, lakukan update hanya saat perlu saja ya!

Misalnya saja satu aplikasi update, kebutuhan datanya sekitar 30MB. Jika ada 5 aplikasi yang di-update secara bersamaan, tentunya menghabiskan 150MB kuota internet teman Virgo tersedot. Jika mau update aplikasi, gunakan WiFi saja. Jangan gunakan kuota data untuk update aplikasi.

  1. Jangan biasakan untuk sering streaming online

Kebiasaan ini sering dijumpai di kalangan milenial dan gen z yang sering streaming Youtube online kalau sedang bosan. Streaming Youtube online tanpa ada WiFi berakibat buruk pada kuota internet karena terserap dengan cepat. Jadi cara hemat kuota adalah batasi nonton streaming online dan sabar hingga dapat sambungan WiFi.

Mungkin anjuran ini juga sedikit menekankan para orang tua muda yang punya anak balita. Orang tua zaman sekarang banyak memberikan tontonan Youtube ke anak balitanya agar diam dan tidak rewel. Selain dampak buruk ke anaknya sendiri, dampak lain adalah kuota internet siap-siap terserap habis terus. Apalagi kalau ke pergi ke mall dan makan siang, banyak sekali terlihat anak-anak balita makan sambil nonton Youtube. 

Misal baru beli paket data satu minggu yang lalu, jika dalam kurun waktu tersebut banyak nonton film atau video tanpa WiFi, bisa jadi di minggu tersebut atau minggu kedua, kuota internetnya dipastikan habis. Sayang sekali, bukan? 

Baca juga: Pakai Pulsa Darurat IM3 Saja Kalau Nyasar dan Kehabisan Pulsa

  1. Identifikasi aplikasi

Cara hemat kuota lainnya adalah identifikasi aplikasi yang digunakan. Tak dapat dipungkiri bahwa ada beberapa aplikasi yang menyedot banyak kuota dibandingkan yang lain. Contohnya aplikasi Instagram lebih banyak menghabiskan kuota internet  daripada aplikasi Twitter.

Tahu darimana kalau aplikasi menghabiskan kuota? Cek saja di bagian Data Usage di Settings untuk mengetahui aplikasi apa saja di dalam handphone yang menyedot banyak kuota. Setelah diidentifikasi, teman Virgo bisa uninstall saja aplikasi-aplikasi yang menghabiskan kuota.

  1. Pasang reminder penggunaan kuota berlebihan

Jika teman Virgo menggunakan handphone yang memiliki reminder, gunakan fitur tersebut untuk mengingatkan batas penggunaan kuota internet. Jadi saat kuota sudah menipis, teman Virgo bisa menekan penggunaanya. 

Untuk pengguna Iphone sayangnya masih belum bisa menggunakan reminder ini. Cara memasang reminder untuk pengguna Samsung Galaxy seperti ini:

  1. Settings
  2. Klik Connections
  3. Pilih Data Usage
  4. Kemudian pilih Billing Cycle and data warning
  5. Turn on data limit
  1. Matikan data kalau tidak digunakan

Hal satu ini juga sering diabaikan, padahal data internet yang menyala artinya data internet terpakai. Walaupun di lokasi yang WiFi nya, jika paket data lupa dimatikan maka kuota internet tetap keluar. Sayang sekali, kan.

Baca juga: Langkah Cek Pulsa XL, Buat Cegah Kehabisan Pulsa Tiba-Tiba!

Hemat Kuota dengan Beli di Virgo

Walaupun sudah tahu bagaimana cara menghemat kuota, lama-lama kuota pasti bakal habis juga. Teman Virgo bisa menghemat biaya pembelian kuota internet dengan membelinya di aplikasi uang elektronik Virgo yang menawarkan harga bersaing. Selain itu, suka ada promo pembelian paket data atau kuota juga (cek di halaman promo Virgo ya)! Membeli kuota internet di Virgo juga bisa menggunakan uang kembalian belanja loh!

Kok bisa? Caranya mudah! Saat berbelanja tunai di Alfamart, Alfamidi, atau Dan+Dan, mintakan ke kasir agar kembaliannya di-top up menjadi saldo Virgo. Top up kembalian ini bisa dilakukan hingga Rp99.999 per transaksi. Bayangkan kalau teman Virgo mengumpulkan seribu, dua ribu setiap habis belanja. Tak terasa saldo Virgonya semakin banyak dan bisa digunakan untuk membeli kuota internet!

Selain paket data atau kuota internet, teman Virgo juga bisa menggunakan saldo Virgo untuk membeli pulsa, token listrik atau bayar tagihan listrik di aplikasi Virgo. Menjadikan Virgo sebagai salah satu metode pembayaran belanja online Alfagift juga bisa! Atau teman Virgo lebih suka bayar belanjaan menggunakan QRIS? Bisa juga melakukannya melalui aplikasi uang elektronik Virgo.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, segera download Virgo di App Store atau Google Play Store sekarang juga dan nikmati paket internet yang dibeli melalui Virgo!

Leave a Reply