a person paying using a smartphone
| |

Minimal Pembayaran QRIS: Memahami Standar dan Dampaknya

QRIS, atau Quick Response Code Indonesian Standard, adalah inovasi dalam sistem pembayaran Indonesia yang memungkinkan transaksi keuangan digital yang lebih mudah, cepat, dan aman dengan kebijakan yang telah ditetapkan salah satunya adalah minimal pembayaran yang dapat dilakukan menggunakan QRIS. Nah, di artikel ini, kita bakal bahas tuntas semua yang perlu kamu tahu soal nilai minimal pembayaran !

Apa Itu QRIS?

QRIS, yang merupakan singkatan dari Quick Response Code Indonesian Standard, adalah sistem pembayaran standar nasional di Indonesia yang menggunakan kode QR. Sistem ini dikembangkan oleh Bank Indonesia (BI) bersama dengan industri perbankan dan pembayaran non-bank untuk memfasilitasi berbagai jenis pembayaran melalui aplikasi pembayaran atau e-wallet.

Tujuan utamanya adalah untuk menyederhanakan dan menyatukan berbagai pembayaran digital yang sebelumnya beroperasi dengan sistem yang berbeda-beda, sehingga meningkatkan efisiensi, keamanan, dan kemudahan akses bagi pengguna dan penyedia layanan.

Baca Juga : QRIS: Mempermudah Pembayaran dari Dompet Elektronik dan Mobile Banking

Minimal Pembayaran Menggunakan QRIS

Salah satu aspek penting dari QRIS adalah kebijakan mengenai minimal pembayaran. Kebijakan ini bertujuan untuk menstandarisasi pengalaman pembayaran bagi pengguna, serta memastikan bahwa sistem pembayaran digital dapat diakses oleh semua lapisan masyarakat, termasuk mereka yang melakukan transaksi bernilai kecil. Kebijakan minimal pembayaran QRIS memperhitungkan keseimbangan antara kemudahan akses bagi pengguna dengan keberlanjutan operasional bagi penyedia layanan pembayaran. 

Nominal Transaksi QRIS dibatasi paling banyak sebesar Rp10.0​00.000,00 (Sepuluh Juta Rupiah) per transaksi. Penerbit dapat menetapkan batas nominal kumulatif harian dan/atau bulanan atas Transaksi QRIS yang dilakukan oleh setiap Pengguna QRIS, yang ditetapkan berdasarkan manajemen risiko Penerbit.

Baca Juga : Mengenal QRIS : Transformasi Sistem Pembayaran di Indonesia

QRIS dan Inovasi Pembayaran Digital lewat Virgo

Fitur utama QRIS adalah interoperabilitasnya, yang berarti kode QR yang sama dapat digunakan untuk menerima pembayaran dari berbagai sumber atau aplikasi pembayaran yang berbeda. Ini memberikan kemudahan bagi para pedagang (merchant) karena mereka hanya perlu menampilkan satu kode QR untuk menerima pembayaran dari berbagai aplikasi pembayaran yang digunakan oleh pelanggan. Selain itu, QRIS juga memiliki fitur keamanan yang ketat untuk melindungi transaksi dan data pengguna.

Nah, sama halnya dengan QRIS, Virgo sebagai aplikasi keuangan elektronik juga melakukan berbagai inovasi dengan tujuan memberikan kemudahan bagi para penggunanya. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan hadirnya fitur QRIS di aplikasi Virgo.

Integrasi QRIS di Virgo ini tandanya Virgo serius banget mau kasih solusi finansial yang canggih, aman, dan bisa diakses siapa aja. Pake QRIS di Virgo, pengalaman bayar-membayar kamu bakal makin kaya fitur dan tentunya, makin nyaman dan aman. Jadi, yuk, gabung sama revolusi pembayaran digital lewat Virgo dan nikmati sendiri betapa mudahnya!

Gak ada alasan lagi buat nggak coba Aplikasi Keuangan Virgo. Yuk daftarkan bisnismu sebagai merchant Virgo dengan cara isi form di bawah ini dan tim bisnis Virgo akan menghubungimu.